Coban Nirwana, Air Terjun Bertingkat Yang Ada di Kabupaten Malang
Coban Nirwana ini berlokasi di Desa Gedangan, Kecamatan Gedangan,
Kabupaten Malang. Lokasinya berada dekat perbatasan Kecamatan Gedangan
dan Kecamatan Sumber Manjing Wetan, letak air terjun ini berada di bawah
jembatan pemisah dua kecamatan tersebutDari pusat Kota Malang berjarak
kurang lebih 50 KM, dengan waktu tempuh sekitar 90 menit.
Bagi para wisatawan yang ingin berkunjung ke destinasi coban baru yang
ada di Kabupaten Malang ini cukup mudah. Dari pusat Kota Malang,
wisatawan dapat mengambil rute Gadang-Bululawang-Turen-Gedok-Sumber
Manjing Wetan. Dalam perjalanan menuju Coban Nirwana Gedangan, jalan
aspalnya mulus, jalanan menanjak, dan berliku. Saat berada di daerah
Gedangan, karena masih terbilang destinasi wisata baru sehingga belum
banyak penunjuk arah yang mengarahkan para wisatawan. Jadi
sering-seringlah bertanya kepada warga sekitar agar lebih cepat sampai
di Coban Nirwana.
Coban Nirwana ini masih tergolong destinasi wisata baru di Kabupaten
Malang, sehingga pengelolaannya masih belum dibawah Dinas Pariwisata
Kabupaten Malang. Coban Nirwana masih dikelola oleh para pemuda yang
berada di sekitar lokasi Coban Nirwana. Belum ada tarif retribusi resmi
yang diberlakukan, wisatawan hanya dibebani biaya untuk parkir yang
dikelola warga sekitar. Namun, apabila wisatawan ingin menyumbang
sukarela untuk membantu masyarakat sekitar dalam mengembangkan objek
wisata ini, wisatawan dapat memberikan sumbangan sukarela di kotak amal
yang berada di lokasi tersebut.
Belum banyak fasilitas yang tersedia di Coban Nirwana, hanya
terdapat warung makan, kamar mandi yang dibuat atas swadaya masyarakat
sekitar. Sehingga wisatawan diharapkan telah menyiapkan beberapa
persiapan sebelum berkunjung ke Coban Nirwana.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar